BLOG PRAKTIK BAIK
INOVASI PEMBELAJARAN DENGAN PENGENALAN PORTAL RUMAH BELAJAR DI WILAYAH 3T PAPUA YANG SULIT INTERNET
Awal semester lalu kami harus mencari anak anak kami ke kampung kampung, kedusun-dusun, bahkan kepelosok hutan untuk menemukan mereka yang sudah lama libur akibat pandemi, kami pun guru guru menggunakan metode radiogram melalui radio dan melalui surat ke distrik dan berita lisan yang disampaikan kepada kepala kampung serta kepala adat/kepala dusun dimana anak kami tinggal. mayoritas mereka yanga berada dikampung mereka ikut orang tua mereka berburu dan tinggal di hutan sehingga kami terkendala ketika mengumpulkan mereka untuk dapat kembali kesekolah, bagi anak anak wilayah 3T disekolah kami di sediakan asrama anak 3T baik SMP Maupun yang SMA jalur Afirmasi.
Setelah mereka dapat kami kumpulkan di sekolah, kami menemui banyak kendala sebelum dilaksanakan proses belajar mengajar mulai diterapkan, kekurangan guru mata pelajaran sehingga 1 guru harus merangkap 2 mata pelajaran seperti saya merangkap 2 mata pelajaran yaitu PJOK dan TIK. Dalam Pengenalan Perangakat Pembelajaran Khususnya Portal Rumah Belajar Kepada siswa-siswa kami sangat kesulitan karna mereka tidak memiliki android atau Gawai lainnya. para guru guru disekolah kamipun berusaha bagaimana memecahkan masalah ini akibat pandemi.
Tidak samapai situ problem kami di sekolah afirmasi, kami ingin menerapkan pembelajaran yang menarik dan menerapkan model model pembelajaran yang baru namun banyak kendala yang kami hadapi terutama sarana dan sarana pembelajaran. lalu kami bersama pimpinan dan seluruh dewan guru melakukan rapat bagaimana caranya agar siswa siwa juga dapat merasakan pendidikan layaknya seperti pendidikan di kota, sehingga dari hasil rapat tersebut kami mendapatkan solusi yaitu memanfaatkan tablet bantuan afirmasi hanya beberapa saja namun dengan adanya tablet afirmasi tersebut sudah sangat membantu guru guru di sekolah kami untuk memberikan warna pembelajaran yang baru.
Selain itu jaringan internet yang sangat sulit karena sekolah kami hanya memiliki 1 jaringan satelit lintas arta yang harus berbagi dengan SMP dan SMA. ini menjadi kendala lagi akibat jaringan yang sering down, bahkan biasa tidak dapat digunakan sama sekali apalagi ketika cuaca buruk, sehingga kami pun dalam proses belajar mengajar menggunakan strategi atau cara lain. kemudian kami pun memanfaatkan tablet tablet yang ada untuk di bawa kekota untuk kita masukkan materi materi semua mata pelajaran agar bisa di akses secara offline, serta membuat soal soal yang ada di bank soal kita ketik ulang dan dimasukkan kedalam tablet, selain itu juga kami mendownload materi materi bahan ajar dan kita print kemudian di berikan kepada siswa baik yang di sekolah maupun yang harus di antar kerumah-rumah siswa.
Bevak learning
Bevak Learning adalah pelayanan Pendidikan yang di berikan oleh seorang guru kepada siswa dengan cara berkunjung kerumah rumah atau ke hutan-hutan maupun kampung-kampung. untuk melayani siswa agar mereka dapat pendidikan yang layak serta merasakan pemerataan pendidikan. selain itu pula bevak learning dapat kita jadikan sarana dan prasarana untuk kita dapat berkonsultasi dan berkerjasama antara guru dengan orang tua untuk bisa melakukan pengawasan bimbingan serta dukungan kepada siswa. selain itu bevak lerning juga sebagai cara yang ampuh dalam mengenalkan layanan pusdatin kepada orang tua dan siswa sehingga orang tua peserta didik pun tau dan mengerti bahwa manfaat fitur-fitur rumah belajar untuk anak-anaknya sehingga dapat membatu orang tua dalam tumbuh kembang pendidikan annak-anaknya
Bomi Sai Learning
Intisari dari vlog praktik baik saya adalah sebagai berikut:
1. Guru Harus Mendidik sesuai dengan jamannya
2. Guru harus menguasai TIK
3. Memberikan Layanan Pendidikan Yang Merata Kepada Seluruh Peserta didik
4. Guru Harus beinovasi untuk menciptakan Pembelajaran Yang asik dan keren
5. memberikan layanan khusus seperti yang saya lakukan adalah (Bevak Learning dan Bomi Sai Learning)
Guru harus lebih menguasai TIK dan sumber belajar dan lebih berinovasi dan kreatif serta imajinatif dalam melakukan terobosan terobosan strategi dan metode pemebelajaran baik secara daring maupun luring guna mencegah terjadinya learning loss. Dengan adanya terobosan inovasi berbasis kearifan lokal yang disesuaikan kondisi di lapangan sehingga siswa tidak kehilangan arah pendidikan mereka. Dengan adanya guru yang inspiratif bergerak dengan hati yang ikhlas tanpa pamrih maka akan menjadi modal untuk melahirkan generasi-emas emas mendatang untuk Indonesia Maju.
untuk mengetahui vlog saya silahkan kunjungi youtube sayahttps://youtu.be/u6rdVtsNhPM
mari sahabat belajar kita akses juga sumber belajar yang menarik dan keren https://sumber.belajar.kemdikbud.go.id/